Get Started
Lorem Ipsum is simply dumy text of the printing typesetting industry lorem ipsum.

Pengembangan Anggrek Spesies Lokal

Foto Bersama Peserta Penyuluhan

Pada tanggal 17 Juni 2022, Pusat Penelitian dan Pengembangan Bioteknologi Biodiversitas (P3BB) LPPM Universitas Sebelas Maret, Surakarta melakukan pengabdian kepada masyarakat dengan tema “Pengembangan Anggrek Spesies Lokal” di Desa Pancot, Kelurahan Kalisoro, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Provinsi Jawa Tengah. Pemberian materi oleh Prof. Dr. Ir. Sri hartati, M.P.. Kegiatan ini dihadiri oleh anggota P3BB LPPM UNS, dosen dan staff Laboratorium Pemuliaan Tanaman, Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret, Surakarta dan Kelompok Wanita Tani Sekar Lawu. Kegiatan ini bertujuan untuk menyosialisasikan dan mendampingi masyarakat melakukan budidaya anggrek spesies lokal untuk menjadi sumber pendapatan sampingan rumah tangga. Anggrek yang digunakan berasal dari perbanyakan secara kultur jaringan untuk lalu dipindahkan ke media kompot. Budidaya anggrek cocok dilakukan di Desa Pancot karena lokasi ini memiliki suhu dingin yang sesuai syarat tumbuh anggrek. Masyarakat menunjukkan antusiasme dan ketertarikan melanjutkan budidaya anggrek spesies lokal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

123 Fifth Avenue, NY 10160, New York, USA | Phone: 800-123-456 | Email: mountainadventure@info.com

© 2023 Created with Royal Elementor Addons